Pemain Film Adrenaline |
Selasa, 15 Nopember 2016 lokasinya Cinema
XXI Blok M Square NONTON BARENG ala Blogger. Dibarengi hujan mengguyur Jakarta saya
meluncur kesana naik transjakarta Bekasi-Blok M, karena undangan harus hadir pukul
17.00 hingga selesai, ternyata acara NOBAR diundur pukul 19.00. Film kali ini
berjudul “ADRENALINE” dengan genre drama horor, diproduksi oleh Bejo Production
bekerja sama dengan Andalan Media, sang producer ditangani oleh Musri MD, Teddy
Tjokrosaputra sebagai Executive Producer.
Setelah saya mendapat tiket dan
memasuki ruang Cinema 6 sang penjaga penyebutkan mantra “Nyews Wheaknos Blenkhut
Breakdesh” sama seperti halnya jika
masuk ke Rumah Hantu wahana uji nyali terbesar dan terpopuler di Indonesia
harus menyebut mantra seperti itu. Film Adrenaline disutradarai oleh Dwi
Ilalang dengan Script Writer Rusli Rinche, dan diiringi music Viky Sianipar
yang membuat penonton jadi puas dan berasa banget film horornya.
Berawal dari Anjani yang diperankan
oleh Inzana Bilqis, yang tergiur dengan hadiah 130 juta jika berhasil lolos
seleksi audisi sebagai pemeran hantu baru dalam wahana uji nyali Rumah Hantu
Indonesia. 4 kontestan lainnya adalah
Victor (diperankan oleh Yogie Tan), Michael (diperankan oleh Swara
Emil), Kim (diperankan oleh Christine Santika), Catherine (diperankan oleh
Putri Ane). Saat awal audisi 5 kontestan harus menanda tangai kontrak dengan
cap jempol darah mereka, sungguh menarik bukan, yuk ikuti cerita film ini.
Perjalanan, Tiket, NOBAR |
Setelah melalui audisi super ketat,
maka permainan dimulai. “Selamat datang di Taman Abadi” ucap Mr. Hunt yang
mengendalikan semua permainan ini. Ketika Anjani memulai audisi pencarian hantu
baru, ada seorang wanita yang berbisik seperti ini “Jangan makan dan minum apapun
yang ada disini”, kemudian Anjani memberi tahu kepada Victor dan teman lainnya,
ternyata Kim dan Catherine melanggar apa yang diucapkan oleh Anjani, akhirnya
Kim histeri di taman abadi seakan dia melihat roh setan beneran, padahal memang
itu dunia lain atau dunia setan karena mr. Hunt itu sendiri si raja setan yang
telah membuat perangkap agar semua peserta audisi ter-eliminasi yang berarti
mati, ruh mereka akan terperangkap dan dikuasai dijadikan penghuni hantu baru
untuk selamanya. Namun ada peluang selamat, tetapi dengan 3 syarat.
PENASARAAAAAAAAN !!!!
Yuk kita Nonton @Adrenaline_Film yang terinspirasi dari kisah nyata #RumahHantuIndonesia, akan tayang hari ini 17 Nopember 2016 serentak di seluruh bisokop. Jangan lewatkan kesempatan ini ya .....
Yuk kita Nonton @Adrenaline_Film yang terinspirasi dari kisah nyata #RumahHantuIndonesia, akan tayang hari ini 17 Nopember 2016 serentak di seluruh bisokop. Jangan lewatkan kesempatan ini ya .....
Salam Blogger
Sumiyati Sapriasih
Email : sumiyatisapriasih@yahoo.com
menonton film hantu dapat melatih mental dan keberanian. Film ini mungkin bisa menjadi referensi bagi kita untuk mencoba menaklukan rasa takut yang semestinya tidak boleh ada. Kita hanya perlu takut kepada Sang Pencipta bukan takut kepada Hantu.. :D ... Saya sangat menggemari fim-film hantu dengan harapan saya terbiasa dengan hal seram. Seru kalau nonton hantu bareng-baerng apalagi kalau bawa scooby (film scoobido) pasti ngakak...
ReplyDeleteTerima kasih Mas Usman West Java sudah berkunjung dan berkomentar disini, wah berarti kamu suka film horor ya :)
Deletesaya dulu waktu kecil suka banget lihat film hantu, awalnya sih dari film scooby doo, kmudian beralih ke film Ratu merah Delima. Saya selalu membiasakan diri melihat hantu di film supaya di dunia nyata dah terbiasa... walaupun gak tahu wujud hantunya seperti apa, berharap sih lihat hantu yang cantik seperti Aril Ta**m... :D
DeleteTerima kasih Mas Usman West Java sudah bercerita di sini, beneran mau lihat hatu secantik Aril Ta**m
Deleteiya kalau ada, maulah ketemuan, mau diajak duet nyanyikan ayat kursi...hahahaha
DeleteEmang bisa baca ayat kursi , maaf cuma bercanda ya , terima kasih sudah memberi komentar disini :)
Deletealhamdulillah bisa mbak, sama-sama... :D
DeleteAlhamdulillah, kalau orang islam harus pandai baca alqur'an, terima kasih sudah berkunjung disini :)
DeleteNgga mau nonton mbaaaaaaa hahahha aku cemen & penakut, cukup baca aja resensi ini aja deh XD cukup sekian terima kasih hahaha
ReplyDeleteTerima kasih mbak Sandra Buana Sari sudah berkunjung dan berkomentar disini, itu kan cuma akting saja mbak, pemainnya juga cuma make up saja dibuat menyeramkan :)
Delete