Tuesday, 27 December 2016

Pasca Sarjana Management Indonesia By SOLA Bumiputera


Penandatangan MOU STIE Dharma Bumputera
Ibu Dra. Khoe Ribka adalah pendiri Yayasan SoliDEO yang memiliki sekolah di BSD – Tangerang Selatan, dia juga sebagai CEO Amos Cozy Hotel bintang 4 yang berlokasi di Jalan Melawai Raya N0.83-85 Jakarta Selatan yang dikelola oleh Core Hospitality International. Ketika masih kecil kehidupan mereka sangat sulit untuk mengenyam pendidikan, orang tua Ibu Ribka hanyalah seorang penjual mie keliling sehinga untuk masuk SD saja orang tua Ibu Ribka harus menjual cincin kenangan dari neneknya, itulah kehidupan masa kecil saya tutur Dra Khoe Ribka. Oleh sebab itu setelah sukses segalanya ia mendirikan Yayasan SoliDEO di bidang pendidikan.

Selasa, 20 Desember 2016 saya menghadiri undangan dari Yayasan SoliDEO Anugrah Pratama dalam acara Penandatangan MOU STIE Dharma Bumiputera untuk mendirikan program pendidikan Pascasarjana Magister Management. Kami memilih target orang yang sudah bekerja dan memiliki kemampuan untuk meningkatkan pendidikannya, para professional muda yang  ingin mengupgrade diri bidang manajemen ke jenjang S2, dan pelaku usaha yang mau meningkatkan kompetensi di bidang manajemen. Lokasi kampus memilih Amos Cozy Hotel karena ibu Ribka ingin berinovasi sekaligus memberikan pelayanan terbaik untuk pendidikan S2, dan para mahasiswa bisa menggunakan semua fasilitas hotel seperti Fitness Center, Indoor Swimming Pool, disediakan 2x coffe break dan 1x lunch/dinner standart hotel berbintang, serta ruang kuliah nyaman dengan tematik room sehingga belajarpun tidak membosankan.

Visi dan Misi dari program S2 Magister Management adalah : menjadikan program studi yang unggul dibidang ekonomi, bisnis dan manajemen, mempunyai system pendidikan, pengajaran dan latihan praktek yang bermutu sehingga dapat memenuhi kebutuhan dan mendapat kepercayaan dari masyarakat. Sedangkakn Misi itu sendiri dapat mengembangkan dan meningkatkan disiplin budaya kerja yang baik dan bertanggung jawab, serta meningkatkan kreatifitas, integritas dan kompetensi para peserta didik untuk dapat berdaya saing di era transparansi global dengan usaha yang baik.

Kami juga mempersiapkan dosen-dosen dan para professor dari STIE Dharma Bumipetera yang sangat kompeten dibidangnya antar lain :

Para Dosen Program Pascasarjana Magister Management
·         Prof. Dr. Dr. (Hc). Hafid Abbas

·         Prof. J. Supranto, MA, APU

·         Prof. Dr. J.H. Sinaulan

·         Prof. Dr. Sulastri S. Surono

·         Prof. Dr. Dermawan Sjahrial, MM

·         Dr. Achmad Yaniarsyah MM

·         Dr. Ir. Ahmad Syukri MSc

·         Dr. Mawarto,MSi

·         Dr. Heri Sasono, SE MM, Akt, CA, AAU, APRM, SFP

·         Dr. Muhammad Anwar, MM

·         Dr. Wahyu Sajadi, MBA

·         Dosen Praktisi : Bidang Keuangan, bidang Pasar Modal, dan Bidang Pemasaran

Untuk angkatan pertama program S2 Manajemen SoliDEO Bumiputera rencananya akan dimulai pada bulan Maret 2017 mendatang. Total biaya yang harus dikeluarkan oleh calon mahasiswa sebesar Rp 45.000.000,- hingga selesai mencakup 4 semester atau 2 tahun, termasuk 3 sertifikat, ujian thesis dan wisuda ditentukan kemudian. Biaya lainnya :
Serah Terima Kerjasama SOLA Bumiputera
·         Uang Pendaftaran untuk ujian masuk Rp 500.000,-
·         Uang Jaket Almamater Rp 500.000,-
·         Uang Kuliah untuk 4 semester
·         Uang Remidial tergantung SKS yang diambil
·         Uang perpanjangan masa studi melebihi 4 semester (50% dari uang per-semester)
·         Biaya Martikulasi Rp 3.000.000,-
·         Uang sertifikasi kompetensi dan kehadiran konferensi ilmiah di luar negeri.

Untuk persyaratannya sangat mudah yaitu : mengisi formulir pendaftaran, Pas foto terakhir ukuran 3x4 sebanyak 3 lembar, Fotokopi Ijazah Sarjana berlegalisir dan transkip nilai sebanyak 2 lembar, Fotokopi KTP sebanyak 2 lembar bagi peserta yang tidak berasal dari Fakultas Ekonomi.
Dalam masa Pra Kuliah ada Test Potensi Akademik (TPA) dan bahasa inggris, sedangkan untuk Martikulasi bagi latar belakang non ekonomi meliputi 4 mata kuliah :

1.      Pengantar Manajemen.

2.      Dasa Akutansi.

3.      Pengantar Statistic.

4.      Pengantar Ekonomi.

4 mata kuliah ini diberikan 4x pertemuan dalam 1 bulan untuk masing-masing mata kuliah sebagai pengantar dan pra syarat untuk mengikuti mata kuliah utama. Bagi mahasiswa yang mengikuti program S2 Magister Management, berhak mengikuti Kuliah Perdata atau Kuliah Hukum menggunakan sistem paket dengan total 47 SKS sebanyak 14 mata kuliah termasuk thesis 6 SKS. Setiap mata kuliah diberikan selama 14 pertemuan per semester, termasuk ujian :

·         6 kali pertemuan + UTS (Ujian Tengah Semester)

·         6 kali pertemuan + UAS (Ujian Akhir Semester)

Waktu kuliah setiap hari jum’at jam 18.30 – 21.00 wib , dan hari sabtu jam 08.00 – 16.30 wib. Untuk lokasi kuliah, UTS dan UAS di selenggarakan di Amos Cozy Hotel yang berlokasi strategis dengan kemudahan akses di Jl. Melawai Blok M, Kebayoran Baru- Jakarta Selatan.

Kelebihan dari program S2 Magister management, setiap akhir semester mahasiswa wajib memperoleh sertifikat sebagai syarat mengikuti ujian thesis dengan 3 sertifikasi kompetensi yang berhak mengikuti Seminar & workshop Perpajakan, Value Chain Management dan Workshop Digital Economy. Lokasi untuk ujian thesis di Kampus STEI Dharma Bumiputera, Jl. Warung Jati No. 41, Warung Buncit – Jakarta Selatan.
Prof Dr, Dr. HC Hafid Abbas sedang serius
Nah … kitakan sudah mengeluarkan uang untuk mendapatka gelar S2 Management, terus apa sih manfaat yang diterima oleh mahasiswa atau peserta didik, yuk intip keterangan lebih lanjut :

·         Memperoleh tambahan sertifikasi wajib kompetensi yang dibutuhkan.

·         Mampu memecahkan berbagi masalah karena proses belajar dan mengajar dari dua arah yang komunikatif dan kreatif dengan membedah berbagai kasus nyata.

·         Memiliki nilai integritas yang tinggi, intuisi yang tajam dan kreatif karena tenaga pengajar dari lulusan universitas luar negeri dan dalam negeri yang mempunyai pengalaman akademisi dan praktisi.

·         Memiliki etika bisnis manajemen dan etos kerja konseptual ekonomi sesuai bidang konsentrasi yang dipilih.

Ayo tunggu apalagi, belajar itu lebih baik untuk meningkatkan kredibilitas, informasi dan pendaftaran di nomor : 08788157333   


Salam Blogger
Sumiyati Sapriasih
Wa No. : 089616613396

8 comments :

  1. Lho..Prof Hafidz al abbas nya bukannya yang tanda tangan ya xixixi

    ReplyDelete
  2. Wah kuliah S2 di hotel bintang 4. Biayanya juga masih masuk akal, cocok buat pegawai yang mau tingkatkan skill

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya bener mak Helena buat pegawai yang pengen naik jabatan mesti ngejar S2, kalau buat blogger posting tulisan yang banyak dan bermanfaat insya allah dapat job hahaha

      Delete
  3. Wihhh keren yaa.. Kuliah sekarang bisa d Hotel

    ReplyDelete
    Replies
    1. Jaman sekarang, yang penting punya duit mak Echi :)

      Delete
  4. Wah keren nih infonya. Belajar bs dmn aja udah gitu persyaratanny gk bgtu ribet. Boleh tuh yg mw s2 management.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyes, informasi ini harus disebarluaskan agar masyarakat lebih paham mengenai pasca sarjana buat mendapatkan gelar S2

      Delete